Selamat datang di www.bilikbersenyawa.com, ikuti juga sub platform kami yang lain, Klik Link

SCREENING VIDEO "WEIRD STRUGGLE" : SKATEBOARDERS YANG MENOLAK MALAS GERAK


Sebuah karya video dokumenter skateboard di kota Banjarbaru, hasil kolaborasi antara Blob Skateshop X Vanderpijl Skateboarding telah dirilis & diputar pada 5 Januari 2021, pukul 8 malam, tepat di halaman Blob Store.




Video dokumenter yang diinisiasi atas dasar iseng dari kumpulan footage teman-teman skater Vanderpijl Skateboarding ini menceritakan tentang masa sulit mereka dalam bermain skate di tahun 2020, yang mana menurut mereka merupakan tahun yang aneh sehingga video dokumenter ini pun diberi nama "Weird Struggle". 


Weird Struggle sendiri diangkat untuk mewakili pergerakan kawan-kawan skaters di Banjarbaru, di tengah kondisi pandemi. Mereka menunjukkan kalau pandemi bukan menghalangi untuk bermain skate, meski skatepark yang ditutup & tidak bisa berkerumun seperti biasanya. 



Ilunk, sebagai salah 1 penggagas serta videografer Weird Struggle menambahkan, kalau mereka ingin menunjukkan kalau mereka bekarya bukan cuma dari olahraga skateboarding saja, tapi juga dari banyak platform, salah 1 nya berbentuk video. 


"Weird Struggle" sendiri didirect langsung oleh  Ilunk & Ijul, Guruh, Ikram, dan Ijong yang juga merupakan para skater yang turut andil di dalam video dokumenter pertama dari komunitas Vanderpijl Skateboarding. Uniknya, backsound  yang digunakan pun diisi oleh teman-teman musisi dari Kalimantan Selatan seperti Ferdinan Fadel, Local Junk, Rockapudink, dan Kalayangan Pagat.


Kedepannya, mereka juga sambil “nabung” footage-footage video kawan-kawan skaters untuk digabungkan menjadi dokumenter yang lebih matang daripada sebelumnya, tutup Ilunk.




Nah, sekarang "WEIRD STRUGGLE" sudah bisa kalian tonton di channel youtube Vanderpijl Skateboarding, skoy mampir ke channelnya!




author: Aria