"Last
Kiss Memento" adalah sebuah single yang dirilis oleh Whalethings pada
bulan Mei 2020 lalu. Dengan menceritakan bahwa fantasi seseorang itu cukup
liar. Musik dalam single tersebut memberikan elemen kejutan pada pendengarnya.
Terlepas dari itu, lirik yang ditulis dalam single tersebut juga cukup explicit
untuk diartikan. Oleh karena itu untuk menjelaskan makna yang lebih dalam lagi,
Whalethings memutuskan untuk membuat sebuah video musik.
Dengan
gambaran-gambaran tersebut, akhirnya Whalethings mulai menyiapkan konsep dari
pembuatan video musik. Dimulai dari latar, properti, hingga konsep koreografi
yang ingin ditampilkan. Dengan mengumpulkan orang-orang yang cukup berkompeten
dibidangnya, akhirnya video musik tersebut dieksekusi secara ciamik dengan bantuan
- bantuan oleh beberapa komunitas.
Setelah
video musik itu selesai dikerjakan, akhirnya tiba dimana video musik tersebut
ditayangkan secara premier pada sebuah wadah tempat anak muda berkarya di Kota
Tarakan. Antusiasme dari para penonton pada penayangan video musik tersebut
juga sangat baik dan tertib. Dan kini video musik tersebut bisa ditonton
langsung pada kanal youtube Whalethings. Selamat menonton dan menikmati.