Grup math-rock asal
Samarinda, Murphy Radio, melepas kerinduan pendengarnya dengan merilis karya
terbarunya setelah hampir 2 tahun dari rilisnya debut album mereka. Tak hanya
satu, Murphy Radio melepas dua lagu baru yang dibungkus dalam satu music
video. Mengangkat tema down syndrome, double single ini
dirilis bertepatan dengan Hari Down Syndrome Sedunia pada tanggal 21 Maret.
“Autumn” dan “Sandy” menjadi
representasi Murphy Radio dalam melihat kondisi down syndrome yang dimiliki
oleh sebagian orang. Daripada memberikan rasa kasihan dan menulis musik mellow,
Murphy Radio nyatanya menghadirkan musik yang penuh semangat. Mewakili bahwa
walaupun dalam kondisi yang berbeda para penyandang down syndrome dan
disabilitas lainnya juga mampu melakukan hal yang sama, bahkan bisa lebih
karena mereka dapat melihat cerita dan warna mereka sendiri.
Dalam video musik ini Murphy
Radio bekerjasama dengan SLBN Pembina Samarinda,
“Awalnya kami sangat kesulitan
dalam mewujudkan ide kami dalam video ini. Sampai kami dipertemukan dengan
salah satu senior dalam skena musik Samarinda, Yadhie Jombank, yang kebetulan
bekerja di SLB tersebut.” ungkap Aldi dan Wendra melalui rilis kepada Bilik Bersenyawa.
“Lalu kami dibantu untuk bertemu dengan pihak sekolah untuk
menyampaikan konsep dan meminta izin. Diluar ekspektasi, ternyata Kepala
Sekolah beserta seluruh staf menerima dan mendukung penuh kami untuk membuat
video disana.” lanjut mereka.
Murphy Radio melibatkan para
murid SLBN Pembina dengan menampilkan aktivitas reguler mereka ketika berada di
kelas. Serta mengajak salah satu murid untuk menjadi tokoh utama dalam video
ini.
Proses teknis video dilakukan
oleh Resa Alif dan Mademun dari ThreeAM Creative House. Sementara proses audio
lagu Murphy Radio masih dikerjakan secara penuh oleh Arie Wardhana dari
Backstage Studio.
Simak music video Autumn/Sandy di kanal youtube Murphy Radio